Ini Tips Agar Anda Tidak Kecelakaan di Jalan #SafetyRoad


World Health Organization (WHO) baru-baru ini merilis "The Global Report on Road Safety" yang menampilkan angka kecelakaan lalu lintas yang terjadi sepanjang tahun di 180 negara.

Tidak mengejutkan memang melihat nama Indonesia berada di daftar ini mengingat banyaknya pengendara di Indonesia yang kerap kali kedapatan melakukan pelanggaran lalu lintas.


Faktanya Indonesia menjadi negara ketiga di Asia di bawah Tiongkok dan India dengan total 38.279 total kematian akibat kecelakaan lalu lintas di tahun 2015.

Dilansir dari laman Coconuts Singapore, Minggu (29/5), WHO juga merilis data bahwa regulasi lalulintas di Indonesia tidak begitu tegas mengatur tentang praktik mengatur kecepatan dalam berkendara, mengemudi di saat mabuk, memakai helm, penggunaan sabuk pengaman dan keamanan anak selama berkendara.

Sebenarnya, ada beberapa persiapan yang bisa kita lakukan sebagai pengendara di jalan untuk menghindari kecelakaan. Selain menjaga keselamatan pribadi, juga akan menyelamatkan pengguna jalan yang lain.

Mulai dari diri kita. Sadari pentingnya #SafetyRoad. Cerdas dan santun di jalan, dapat menyelamatkan semua.

Ingatlah selalu langkah-langkah berikut agar selamat dalam berkendara :

  1. Periksa lampu utama, rem dan sein berfungsi baik
  2. Pastikan rem berfungsi baik
  3. Kenakan helm SNI dan jangan lupa kunci pengikatnya
  4. Pakailah jaket yang berwarna terang 
  5. Kenakan sepatu, jangan sendal
  6. Gunakan sabuk keselamatan dengan cara duduk rapat, tarik sabuknya, kunci dan kencangkan
  7. Sesuaikan arah pandang semua kaca spion
  8. Ikuti petunjuk tanda lalu lintas tentang kecepatan, terutama di jalan tol bebas hambatan
  9. Jalankan kendaraan di dalam kota sewajarnya
  10. Lambatkan jika akan melewati zebra cross, sekolah, pasar atau tempat-tempat keramaian
  11. Jangan menggunakan handphone, apalagi mengetik pesan singkat

Ingat, Kecelakaan dapat terjadi akibat kurangnya konsentrasi dan kelalaian pada saat berkendara. Oleh karena itu, Utamakanlah Keselamatan di Jalan Raya #SafetyRoad

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »